Harga Jaket Kulit Domba Garut Super Bisa Sampai Jutaan, Termasuk Murah atau Mahal ?

 Tidak hanya jaket kulit sapi, tapi jaket kulit domba juga banyak dicari oleh para penggemar jaket kulit di Indonesia. Secara umum, jaket kulit ini dibanderol pada kisaran harga 1 jutaan di pasaran. Lantas, apakah harga jaket kulit domba garut super ini termasuk murah atau justru mahal ? Yuk cari tahu.

Harga Jaket Kulit Domba Garut Super Bisa Sampai Jutaan, Termasuk Murah atau Mahal ?


Harga Jaket Kulit Domba

Harga jaket kulit umumnya sangat bervariasi, tergantung bahan yang digunakan. Untuk jaket kulit domba biasanya berada pada kisaran harga 1 jutaan. Namun semakin rumit modelnya, maka harga jual jaket kulit domba ini bisa lebih mahal menjadi 3-4 juta Rupiah. Misalnya dimodel menjadi hoodie atau diberi tambahan kancing, zipper, hingga rumbai.

Untuk jaket kulit sapi, bahkan lebih mahal lagi karena kulit sapi cenderung lebih tebal. Sehingga umumnya harga jaket kulit sapi asli dibanderol mulai dari harga 2 jutaan, meski ada pula beberapa yang dapat ditemukan di bawah harga tersebut. Selain itu, ada pula jaket kulit yang dibuat dari bahan kulit buaya sampai kulit bison.

Harganya lebih mahal dari kulit domba karena proses pengolahannya yang relatif rumit. Jadi bagaimana kesimpulannya, apakah harga jaket kulit domba garut super termasuk murah atau mahal ? Jika dibandingkan dengan kulit sapi atau buaya maupun bison, maka harganya cenderung lebih murah. 

Namun jika anda membandingkannya dengan harga jaket kulit sintetis, pastinya jaket kulit domba asli lebih mahal. Oleh karena itu, sebenarnya mahal tidaknya harga jaket kulit domba ini sangat relatif. Jika pengolahan kulit dan proses produksi dilakukan dengan benar serta hati-hati, maka harga 1 jutaan bisa dibilang termasuk murah untuk kualitas kulit domba.

Kualitas Jaket Kulit Domba

Bukan tanpa alasan jaket kulit domba digemari oleh para pecinta jaket kulit di Indonesia. Pasalnya kulit domba punya banyak keunggulan untuk dimanfaatkan dalam pembuatan jaket. Dimana kulit domba ini diketahui lebih lembut, bagian dalamnya terasa empuk karena semasa hidupnya domba tertutup oleh bulu (wol).

Meskipun lembut, siapa sangka jika daya tahan atau insulasi kulit domba ini cukup bagus. Jadi tidak akan mudah rusak saat tidak sengaja tergores, sehingga cocok digunakan untuk membuat jaket yang stylish. Jaket pun dapat dibuat dalam berbagai ukuran dan dijahit tanpa sambungan.

Bagaimana bisa ? Itu karena kulit domba punya ukuran yang lebar, khususnya domba garut super yang notabene ukuran badannya lebih besar. Jadi jangan heran jika harga jaket kulit domba garut super juga cenderung lebih tinggi. Semakin besar ukuran dombanya, maka akan semakin lebar pula kulit yang dihasilkan. 

Satu lagi, jaket kulit domba tidak punya bau yang menyengat layaknya penyamak nabati. Selain itu, bahan ini punya sifat bawaan yaitu mampu menyerap bau badan ke dalam serat. Jadi tidak perlu khawatir bau badan saat anda merasa berkeringat ketika menggunakannya pada siang hari.

Harga Jaket Kulit Domba Garut Super Bisa Sampai Jutaan, Termasuk Murah atau Mahal ?


Cara Membedakan Jaket Kulit Domba Asli

Untuk mendapatkan kualitas jaket kulit domba seperti yang sudah dijelaskan di atas, maka anda harus menggunakan jaket kulit domba asli dan bukan yang imitasi. Adapun cara membedakannya yaitu dengan mencium aromanya. Meskipun bau kulit domba asli tidak menyengat, namun bagaimanapun jaket kulit akan punya aroma yang khas, apalagi jika menggunakan bahan penyamakan krom.

Anda juga bisa memperhatikan berat serta ketebalan jaket. Jaket kulit domba yang asli relatif lebih tebal dan berat serta mampu menyesuaikan suhu dengan baik. Selain itu, aksesoris penunjangnya pun pasti berkualitas. Mengingat bahwa harga jaket cukup tinggi, maka tidak mungkin dikombinasikan dengan aksesoris murahan karena dapat merusak bahan serta tampilan jaket. 

Seperti kata pepatah, ada harga ada rupa. Jadi harga jaket kulit domba garut super tidak bisa dibilang mahal, melihat bahwa jaket ini menawarkan berbagai keunggulan. Selain membuat penampilan lebih stylish karena bahannya yang terlihat berkelas, jaket kulit domba juga awet serta tahan lama. Bagaimana, tertarik ? Jual beli jaket kulit asli dengan harga murah melalui Shopee.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel