Jenis-Jenis Domba yang Ada di Indonesia, Mulai Dari Ekor Tebal Hingga Suffolk!


Domba merupakan salah satu hewan ternak yang mudah dibudidayakan di Indonesia. Selain karena makanannya yang  ada banyak di Indonesia, domba juga kerap digunakan untuk hal bermanfaat lainnya. Seperti untuk dijadikan hewan kurban dan bisnis lauk pauk. Lantas, bagaimana dengan jenis-jenisnya? Simak jenis-jenis domba di bawah ini!




Jenis-Jenis Domba yang Ada di Indonesia, Mulai Dari Ekor Tebal Hingga Suffolk!


Jenis-jenis Domba yang Mudah Ditemukan di Indonesia


baca juga: 6 Manfaat Pisang Barangan yang Kaya Nutrisi, Bagus untuk Kesehatan Hingga Pakan Ternak!

1. Domba Ekor Gemuk


Jenis-jenis domba yang pertama yaitu dapat diidentifikasi melalui ekornya. Ekor domba ini memilikibentuk yang gemuk dengan berat hingga 50 kg untuk jantan. Sedangkan ekor domba betina seberat 40 kg. Domba ini mudah ditemukan di daerah Jawa Timur, Sulawesi dan Madura. Domba ini ternyata sudah ada di Indonesia sejak abad ke-19.


Ciri fisik lainnya yaitu domba ini tidak terdapat tanduk dan bulu berwarna putih. Selain berat ekornya, tinggi domba jantan ini berkisar 65 cm dan tinggi domba wanita sekitar 60 cm.


2. Domba Priangan


Domba jenis yang kedua  yaitu domba priangan. Selain terkenal dengan nama itu, domba ini juga kerap disebut dengan domba garut. Domba dianggap sebagai hasil silang perkawinan dengan domba gemuk asal Afrika Selatan dengan domba merino. Ciri-ciri fisik domba ini yaitu mempunyai badan kuat dan besar, bahkan lehernya sangat berotot.


Untuk bobot berat domba jantan bisa mencapai 60 kg, berbeda dengan domba perempuannya yang hanya 35 kg. Keduanya juga memiliki tanduk dengan bentuk yang berbeda. Domba betina tidak memiliki tanduk, sementara jantan memiliki tanduk besar yang berbentuk spiral.


3. Domba Dorset


Domba jenis ini juga dipercaya berasal dari Inggris. Biasa digunakan untuk wol dan lauk. Dari segi bentuk, domba ini memiliki badan yang lebar dan besar. Maka ketika kamu melihat dari belakang, akan terlihat badanya yang bulat. Domba ini masuk melewati australia . inilah yang membuat munculnya spesies baru.


Untuk bobot beratnya domba jantan memiliki berat sebanyak 100 kg, sedangkan domba betina sekitar 80 kg.  Beberapa dari mereka ada yang bertanduk dan tidak. Ditambah lagi kaki mereka yang pendek.  Bobot inilah yang membuat mereka cocok untuk dijadikan hewan kurban, ya.


4. Domba Texel


Jenis-jenis domba yang keempat yaitu domba texel. Kamu dapat menemukan domba jenis ini di wilayah Wonosobo dan Dieng. Diantara domba lainnya, jenis ini sangat jinak dan tidak takut pada manusia.  Selain digunakan untuk wol, domba ini juga memiliki tekstur daging yang lembut. Bobot jantannya berkisar 100 kg. Lalu perempuan 80 kg.


5. Suffolk


Domba yang terakhir yaitu domba yang juga berasal dari Inggris. Domba ini ternyata sudah ada sejak tahun 70-an dari Australia.  Selain punya kualitas wol yang sedang. Daging domba ini juga enak, loh. Kaki domba jenis ini juga pendek. Dengan pilihan warna hitam, cokelat dan putih.


Ciri khusus lainnya, kaki dan wajahnya memiliki warna hitam dengan kaki yang pendek. Ada pula domba dengan kombinasi dari tiga warna sebelumnya, yakni campur warna antara hitam, putih dan cokelat. Sangat menarik bukan?


Sebenarnya, masih ada beberapa jenis-jenis domba lainnya yang ada di Indonesia. Namun secara umum, jenis-jenis di atas termasuk domba yang akan sering kamu temui di masyarakat. Khususnya ketika hari raya kurban. Di setiap pinggir jalan, kamu akan menemukan berbagai domba yang siap untuk dikorbankan. Nah, dari jenis di atas, mana menurutmu domba paling favorit?



Jenis-Jenis Domba yang Ada di Indonesia, Mulai Dari Ekor Tebal Hingga Suffolk!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel